Setiap rumah tangga saat ini pasti tidak lepas dari kepemilikan kulkas di
rumah, biasanya untuk menaruh semua jenis makanan yang ingin diawetkan atau
dihidangkan dalam keadaan dingin. Freezer di kulkas biasanya hanya dipakai
untuk membuat es batu atau bahan olahan lain yang harus di simpan dalam keadaan
beku (mis: nugget ikan/ayam), bahkan sering hanya untuk membuat es batu
saja.Nah, berikut tips pemanfaatan freezer yang lain :
- Penghilang aroma tak sedap, ada buku-buku, kotak plastik atau wadah lain yang berbau tak sedap? Simpan benda-benda tersebut di dalam frezer selama satu malam, maka esok paginya aroma tak sedap tersebut akan hilang.
- Memperlama daya tahan lilin, simpan lilin selama 2 jam di dalam freezer, maka daya nyalanya akan lebih lama dibanding lilin yang tidak disimpan di dalam freezer terlebih dahulu.
- Membersihkan sisa lilin yang menempel di wadahnya. Wadah perak dudukan lilin anda penuh dengan lelehan lilin yang membandel ? simpan wadah tersebut di dalam frezzer selama 3 jam, lilin yang membeku keras akan lebih mudah dilepaskan.(ini hanya untuk tempat lilin yang terbuat dari perak saja ya)
- Memisahkan foto yang menempel, apabila foto-foto anda lembab sehingga saling menempel, simpanlah ke dalam freezer selama kurang lebih 20 menit, setelah itu pisahkan secara hati-hati dengan menggunakan pisau. Hal ini bisa juga dilakukan terhadap amplop dan perangko yang terlanjur menempel.
- Memperbaiki pita kaset yang soak atau menempel, anda punya banyak koleksi pita kaset yang sudah lama tidak disetel sehingga lembab dan menempel ataupun bisa dipasang tapi suaranya agak soak? Simpanlah pita kaset tersebut di dalam freezer selama 3 jam, maka pita kaset akan terurai dan suaranya terdengar bagus lagi.
- Menyimpan Biji Popcorn yang tidak meletus, jika anda membuat sendiri popcorn, biasanya ada sisa jagung yang tidak meletus menjadi popcorn, jika jumlahnya cukup banyak, sisakan biji-biji jagung popcorn yang bantat tersebut di dalam freezer untuk dibuat popcorn pada kesempatan berikutnya.
Nah selamat mencoba.