1 Nov 2008 | By: lilie

TIPS-TIPS SEPUTAR RAMBUT *(Penting)

Rambut memang merupakan mahkota bagi para wanita, makanya rambut kudu dirawat. Kali ini saya posting beberapa tipsbuat rambut anda, diantaranya cara menghitamkan rambut, mengobati rambut bercabang, menebalkan rambut, dan cara menghilangkan cat rambut. Mau??
Menghitamkan Rambut Dengan Biji Pepaya
Mempunyai rambut yang hitam memang dinilai hanya impian, padahal ada cara yang simple loh! Mau?? Caranya>>> Ambil segenggam biji pepaya yang sudah tua, keringkan, lalu tumbuk hingga halus. Bila ramuan tersebut akan dipakai, beri sedikit air dan oleskan pada rambut anda. Setelah itu diamkan beberapa saat dan bilas rambut anda dengan air sampai bersih.
Mengobati Rambut Bercabang Dengan Santan Kelapa
Ternyata bukan cinta aja yang bercabang, rambut juga bisa loh!! Tapi kalau rambut mudah kok untuk mengobatinya. Mau tahu?? Caranya>>> Parut ½ butir buah kelapa, tambahkan 1 gelas air, dan peras (ambil santannya), kemudian basuhkan ke rambut secara merata sambil di pijat-pijat ringan, biarkan selama 1 jam. Kemudian keramas dengan sampo yang cocok. Lakukan hal ini selama 1 bulan secara rutin, Insya Allah rambut anda tidak bercabang dan pecah-pecah lagi.
Menebalkan Rambut Dengan Teh Pahit
Siapa yang tidak mau mempunyai rambut yang hitam dan tebal? Pasti semua orang mau lah!!Tapi caranya gimana?? Mau tahu yach?? Caranya>>> Ambil sisa teh yang anda seduh (bukan airnya), kemudian teh pahit tersebut ditambahkan dengan 1 gelas air, setelah itu keramaskan pada rambut anda (di Sore hari) dan inapkan teh pada rambut anda selama 1 malam.Di pagi harinya, keramaslah dengan air yang bersih. Insya Allah rambut anda akan semakin tebal dan berkilau.
Menghilangkan Cat Rambut Dengan Obat Keriting Rambut
Memang aneh bin ajaib (kok bisa sich obat keriting rambut menghilangkan bekas cat rambut), tapi dicoba aja. Mau?? Caranya>>> Ambil obat keriting rambut (semua merk). Lalu oleskan perlahan-lahan obat tersebut pada rambut, kemudian bilas dengan air (lebih baik kalau air hangat). Lakukan berturut-turut selama seminggu, maka cat rambut akan hilang dan anda siap memakai warna rambut yang lain.
Komentarnya mana?? Saya tunggu yach!!